Saturday, November 30, 2019

Army Alpha

Bagian 8
Tes Army Alpha






Petunjuk Mengerjakan Soal

Setiap soal terdiri dari tujuh gambar bangun. Anda diminta untuk mengerjakan masing-masing soal sesuai petunjuk.

Coretlah gambar yang berisi angka genap lebih kecil dari 8 dan gambar yang berisi angka ganjil lebih besar dari 5


Tentang Army Alpha



Tes ini berisi kombinasi deretan angka dan deretan bentuk. Soal satu soal kadang terkait dengan soal sebelumya. Yang diukur dalam tes ini adalah kemampuan daya tangkap Anda dalam menerima dan melaksanakan instruksi dengan cepat dan tepat.

Konsentrasilah kepada apa yang dikatakan narator, karena narator tidak akan mengulang instruksi tersebut dan waktu yang diberikan sangat terbatas. Sabar, jangan terburu menjawab, sebelum narator selesai memberikan instruksi. Contoh: Narator akan mediktekan soal sebagai berikut :


“Coretlah angka ganjil dalam kotak dan coretlah angka genap yang berhuruf dalam lingkaran, kerjakan!”

dan pada lembar jawaban akan diberikan gambar sebagai berikut:



1. Coretlah gambar yang berisi angka genap lebih kecil dari 8 dan gambar yang berisi angka ganjil lebih besar dari 5.



2. Coretlah gambar yang berisi kombinasi huruf vokal dan angka ganjil



3. Coretlah gambar segitiga yang tidak ada angka kecil. Angka kecil adalah angka dibawah 8.



4. Coretlah gambar yang mengandung angka genap namun tidak mengandung huruf M


5. Coretlah gambar yang mengandung huruf konsonan tapi bukan huruf Y dan R.



Jawaban:

1. Gambar yang dicoret adalah gambar kedua, kelima, keenam dan ketujuh


2. Gambar yang dicoret adalah gambar keempat dan keenam



3. Gambar yang dicoret adalah gambar kedua



4. Gambar yang dicoret adalah gambar kelima dan keenam



5. Gambar yang dicoret adalah gambar pertama, kelima dan keenam.



Soal no.6-10 terdiri dari 8 gambar. Kerjakan sesuai petunjuk masing-masing soal.

6. Coretlah gambar yang memiliki sisi lebih dari 4 dan mengandung huruf konsonan

7. Coretlah gambar yang memiliki sisi 4 dan tidak mengandung huruf konsonan

8. Coretlah gambar yang memiliki sisi tidak lebih dari 4 dan tidak mengandung huruf vokal

9. Coretlah gambar yang memiliki sisi 3 atau lebih dan mengandung angka lebih besar dari duapuluh tapi angka tersebut bukan ganjil.

10. Jangan coret gambar yang bersisi 6. Jangan coret yang mengandung huruf konsonan. Jangan coret gambar bersisi 4 atau kurang. Jangan coret yang mengandung angka ganjil. Coret selain semua tersebut.

Jawaban :

6. Gambar yang dicoret adalah gambar pertama, dan kedelapan (terakhir)

7. Gambar yang dicoret adalah gambar kelima, keenam,

8. Gambar yang dicoret adalah gambar ketujuh

9. Gambar yang dicoret adalah gambar ketiga, keempat, kelima dan ketujuh

10. Gambar yang dicoret adalah gambar pertama dan kedelapan (terakhir)


Soal Tes Army Alpha





  1. Perhatikanlah lingkaran-lingkaran pada soal nomor1 dan dengarkanlah baik-baik perintah berikut. Buatlah sebuah silang dalam lingkaran ke-2 dan sebuah huruf dalam lingkaran ke-5.
  2. Perhatikan nomor 2 berikut, lingkaran-lingkaran itu bernomor dan dengarkan baik-baik. Tariklah sebuah garis dari lingkaran ke-3 kelingkaran ke-6. Garis itu melewati dibawah lingkaran ke4 dan diatas lingkaran ke-5.
  3. Perhatikanlah soal pada nomor 3 dan dengarkan pernyataan berikut. Jika betul bahwa pesawat udara lebih cepat dari mobil, buatlah koma dalam lingkaran pertama. Jika tidak, coretlah kata “tidak”.
  4. Perhatikanlah nomor 4 dan dengarkan baik-baik perintah berikut. Tulislah dalam lingkaran ke-3 jawaban yang benar dari pertanyaan berikut, “Berapakah jumlah hari dalam 1 minggu?” Dalam lingkaran ke4 tidak dibuat apapun, tetapi tulislah dalam lingkaran ke-5 jawaban yang salah dari pertanyaan tadi.
  5. Perhatikanlah segitiga dan lingkaran pada nomor 5 berikut dan dengarkan baik-baik. Buatlah sebuah silang pada bidang yang terletak dalam lingkaran, tetapi tidak dalam segitiga. Dan tulislah huruf “A“ pada bidang yang terletak dalam lingkaran dan juga dalam segitiga.
  6. Sekarang nomor 6 dan perhatikanlah perintah berikut ini. Buatlah huruf “X“ pada bidang yang terletak dalam segitiga tetapi tidak dalam persegi dan buatlah huruf “Y“ pada bidang yang terletak dalam persegi dan segitiga tetapi tidak dalam lingkaran.
  7. Lihatlah nomor 7 berikut, dan dengarkan baik-baik. Buatlah sebuah garis dibawah huruf yang tepat mendahului huruf E, dan buatlah sebuah garis yang melintang huruf kedua yang mendahului "M".
  8. Selanjutnya lihatlah nomor 8, perhatikan ketiga lingkaran dan ketiga kata yang berada sampingnya. Tulislah dalam lingkaran pertama huruf kedua dari kata pertama dalam lingkaran kedua huruf ketiga dari kata kedua dan dalam lingkaran ketiga huruf penghabisan dari kata ketiga.
  9. Perhatikan baik-baik nomor 9 dan dengarkan perintah berikut. Coretlah tiap-tiap bilangan yang lebih besar dari 30 tetapi kurang dari 40.
  10. Lihatlah nomor 10 dan perhatikan kolom yang terbagi atas 5 bagian berikut. Tulislah angka 8 atau 6 dalam 2 bagian yang terkecil dan angka antara 1 sampai 5 dalam bagian hampir paling besar.
  11. Perhatikan nomor 11 dan dengarkan baik-baik. Coretlah tiap-tiap angka ganjil yang tidak berhuruf dan tidak terletak dalam segitiga, dan coretlah tiap angka genap yang berhuruf dalam lingkaran.
  12. Perhatikanlah nomor 12 dan dengarkan baik-baik pernyataan berikut. Apabila 5 lebih besar dari 3, coretlah angka 4, kecuali jika 4lebih besar dari pada 6, dalam hal ini buatlah sebuah garis dibawah angka 5.


Kunci jawaban soal Army Alpha




Panduan & Tips mengerjakan soal Army Alpha



  • Berdoalah sebelum tes
  • Kondisikan pikiran anda untuk berkonsentrasi penuh. Ingat !. Konsentrasi penuh.
  • Petunjuk mengerjakan soal biasanya dibacakan oleh narator (hanya sekali, tidak diulang) dan tidak dituliskan di kertas jawaban seperti pada latihan soal ini. Oleh sebab itu anda harus dengarkan baik-baik.
  • Jangan memikirkan hal lain selain soal. Karena ini membuat anda lalai dengan petunjuk soal.
  • Cermati petunjuk soal, pahami, lalu kerjakan secara cepat. Ingat. Waktu anda sangat terbatas.
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
NEXT ARTICLE Next Post
PREVIOUS ARTICLE Previous Post
 

Delivered by FeedBurner